Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

Cara mengganti template Blog-Cara mengganti template Blog gratis ke premium. Mengganti template Blog bawaan ke template Blog hasil download, baik yang gratisan maupun yang premium. Setelah selesai membuat blog di Blogger, seperti yang telah Anda lihat tampilan tema bawaan blogger sedikit kurang menarik. Banyak Blogger yang kurang puas dengan tampilan Blog-nya yang sederhana, dan ingin menggantinya. Ingin mengganti tampilan Blog Anda menjadi lebih menarik?. Disini akan Saya share bagaimana cara dan langkah untuk mengganti template Blog dengan cepat dan mudah.

Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

Bagaimana cara mengubah atau mengganti template Blog yang sudah di download?. Cara mempercantik tampilan blog adalah dengan mengganti template Blog. Mengganti template di blogger hanya membutuhkan waktu 5-10 menit saja untuk melakukannya, baik orang yng masih awam dengan Blogger maupun yang sudah paham dengan Blogger. Semua Blogger pasti ingin memiliki Blog dengan tampilan yang bagus dan  keren. Template atau theme adalah suatu pola atau tampilan dari sebuah website yang sudah didesain sedemikian rupa. Anda dapat mengganti template Blog Anda secara leluasa sesuai dengan selera dan keinginan Anda.

Cara mengganti template dari luar Blogger maupun template Blogger bawaan hampir sama. Mengganti template blog agar tampilan blog dinamis, ramah penelusuran, pengguna mudah untuk navigasi menjadikan blog seo friendly sangatlah penting. Cara mudah dan cepat mengganti template blogger agar Blog Anda lebih SEO akan Saya berikan tutorial step by step cara mengganti template Blogger. Anda dapat menggunakan template buatan Anda sendiri maupun template blog dengan template dari penyedia template gratisan maupun berbayar. Namun, jika Anda belum mempunya template buatan sendiri dan juga template dari penyedia template gratisan maupun berbayar, maka Anda bisa menggunakan template dari pihak blogger sendiri (template bawaan) yang bisa Anda pilih sesuai keinginan.

Cara mengganti template Blog ada dua cara. Mengganti atau merubah template yang disediakan blogger (template bawaan) dengan mengganti template Blog hasil download. Berikut ini adalah cara mengganti template blog dengan template yang disediakan blogger (template bawaan). Silahkan ikuti langkang-langkah mengganti template Blog di bawah ini.

 1. Login ke blogger Anda terlebih dahulu. Pada dashboard Blogger pilih Blog yang ingin Anda ganti templatenya.

2. Kemudian klik "Template" dan pilih tombol "Sesuaikan" seperti gambar di bawah ini.

Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

3. Klik pada pilihan template yang tersedia. Anda dapat melakukan pengaturan tampilan pada menu di sebelah kiri.

4. Jika sudah cocok dengan salah satu template, klik "Terapkan ke Blog".

Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

5. Silahkan lihat hasilnya. Selesai!.

Untuk mengganti template Blog dengan hasil download template, dari penyedia template gratisan maupun berbayar (premium). Berikut cara merubah atau mengganti template blog hasil download template. Silahkan ikuti langkang-langkah mengganti template Blog di bawah ini.

1. Download template yang ingin Anda gunakan. Jika belum punya, Anda bisa mencoba salah satu template Blog gratisan yang ada dalam banner di bawah ini.

 
2. Setelah selesai Anda download, silahkan Extrack file. Cara melakukan Extrack file, klik kanan file template yang sudah Anda download. Kemudian klik "Extrack files" kemudian buka file hasil Extrack tadi. Silahkan cari file yang berekstensi "XML". Karena file yang akan kita upload ke blogger hanya file yang berekstensi "XML".

3. Jika sudah ketemu file yang berekstensi "XML". Silahkan login ke Blogger. Klik "Template". Kemudian klik "Cadangkan/Pulihkan" yang ada dibagian atas kanan. Untuk jaga-jaga bila template yang mau Anda pasang tidak cocok dengan selera, maka backup template Anda terlebih dulu. Klik "Unduh Template Lengkap".

Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

4. Kemudian klik tombol "Browse" pilih file template yang tadi telah diekstrak (file yang berekstensi "XML") dari komputer Anda.

Cara Mengganti Template Blog Gratis ke Premium

5. Kemudian klik tombol "Unggah". Tunggu sampai proses selesai. Setelah itu lihat hasilnya pada Blog Anda.

Bagaimana, mudah bukan...(@:@). Cara mengganti template blog hasil download template maupun template blog bawaan sangat mudah sekali. Anda bisa mengganti template blog Anda kapan pun Anda mau. Semoga artikel ini dapat membantu Anda.
Selamat Mencoba!.


 


Add Your Comments

Disqus Comments